10 Dapur Impian yang Pasti Ingin Anda Miliki

Dyah Mahasasi Dyah Mahasasi
Wie wil er een eiland in zijn keuken?, Tinnemans Keukens Tinnemans Keukens Moderne Küchen
Loading admin actions …

Dapur adalah salah satu bagian terpenting di rumah kita setelah kamar tidur dan kamar mandi. Sebabnya, di sinilah kita memenuhi kebutuhan dasar yaitu makan dan minum. Dapur juga menjadi ruang berkumpul bersama keluarga dan teman-teman. Dapur juga salah satu tempat yang pertama kali kita tuju saat bangun tidur atau pulang bepergian. 

Sering kali kita mengalami kesulitan bagaimana mendekorasi dapur ketika kita hendak mengubah atau melakukan renovasi dapur. Penyebabnya, kita merasa tidak ada gaya yang sesuai dengan ruang di area ini. 

Bila Anda hendak menata ulang dapur namun tidak tahu bagaimana cara dan bagaimana memulainya, 10 desain dapur ini bisa menjadi referensi Anda. Amatilah satu per satu, pasti Anda akan menemukan sesuatu yang bermanfaat untuk Anda.  

1. Gaya rustic

Selain dinding batu bata, gaya rustic bisa dihadirkan dengan penempatan furnitur antik seperti kursi dan lemari kuno. memanfaatkan dinding rendah pembatas dapur dan ruang makan sebagai meja makan adalah ide cemerlang untuk menghemat ruang. 

2. Anggun dan simpel

homify Esszimmer im Landhausstil

Bila kita mengintegrasikan dapur dengan area sosial seperti ruang makan dan ruang tamu, kita harus menata tiap area secara seimbang sehingga terlihat anggun dan serasi. Dapur yang sedang Anda lihat terintegrasi secara elegan dengan ruang makan gaya klasik. Sangat cantik! 

3. Suasana pedesaan

10 PRECIOSAS COCINAS CON LACANCHE, Gamahogar Gamahogar Rustikale Küchen Küchenutensilien

Gaya country atau gaya pedesaan selalu cocok untuk dapur. Sebabnya, gaya ini memberikan suasana kehangatan dan keramahan pedesaan yang selalu kita rindukan. Dapur pada gambar adalah contoh dapur gaya country yang sempurna, lengkap dengan peralatan masak dari tembaga yang tergantung di dinding batu bata. 

4. Terang dan mengesankan

Inilah dapur untuk mereka yang memiliki area lapang di rumah dan ingin membiarkan imajinasi berkelana. Dapur dengan jendela besar dan langit-langit tinggi seperti contoh akan membuat siapa saja merasa seperti sedang di dapur sebuah kastil. 

5. Sentuhan vintage

vintage te quiero vintage..., Disak Studio Disak Studio Ausgefallene Küchen

Sedangkan mereka yang menyukai dan mencintai gaya retro dapat mendekorasi dapur dengan gaya 40-an seperti contoh. Gaya ini bisa dihadirkan melalui pemilihan furnitur dan asesoris yang tepat. Misalnya kulkas pink gaya lawas, meja vinyl putih, dan permainan sempurna ubin persegi hitam dan putih pada lantai. 

6. Detil yang menjadi pembeda

Shoreditch EC1: Warehouse Living, Increation Increation Industriale Küchen

Sentuhan berbeda bisa dihadirkan dengan menempatkan elemen simpel seperti lemari kaca yang memperlihatkan peralatan makan unik di dalamnya. Sebuah lemari dengan alas meja berwarna putih yang serasi dengan furnitur dapur lainnya, dan membuat kita merasa sedang di Prancis. 

7. Sentuhan warna tidak pernah gagal

homify Koloniale Küchen Fliesen

Kehadiran warna akan membuat kita merasa hidup, dan inilah mengapa kita harus memanfaatkan warna sebagai detil untuk membentuk suasana di rumah kita. Backsplash dapur adalah tempat sempurna untuk kanvas kita. Agar tidak tampak berlebihan, gunakan furnitur simpel dan berwarna netral seperti pada gambar.  

8. Untuk momen penting bersama keluarga

Berkumpul bersama keluarga besar adalah saat yang menyenangkan. Apalagi jika dilakukan di tengah dapur dengan furnitur kayu dan didekorasi warna-warna hangat dan cerah. Ideal untuk momen tak terlupakan bersama orang-orang tercinta. 

9. Gaya minimalis

Dapur sebaiknya menjadi ruangan yang praktis dan bersih. Ini sebabnya gaya minimalis cocok diterapkan pada dapur. Pengaturan ruang secara minimalis akan membuat dapur Anda terlihat rapi setiap saat, seperti dalam gambar ini. 

10. Kecil dan praktis

Jika Anda tinggal di apartemen tengah kota atau tidak memiliki ruang cukup lapang di dapur, pasti Anda setuju kalau dapur tipe Amerika yang tampak pada gambar ini memiliki segalanya yang dibutuhkan. Bila Anda menerapkan penataan semacam ini, seluruh keluarga dapat duduk dan makan bersama secara demokratis dan nyaman. 

Benötigen Sie Hilfe mit einem Projekt?
Beschreiben Sie Ihr Projekt und wir finden den richtigen Experten für Sie!

Highlights aus unserem Magazin