Dapur Kecil: 7 ide Untuk Memaksimalkan Ruangan Agar Lebih Fungsional

Rachel Audrey Rachel Audrey
Cocinas Modernas, Citlali Villarreal Interiorismo & Diseño Citlali Villarreal Interiorismo & Diseño Moderne Küchen
Loading admin actions …

Anda yang memiliki ruangan dapur terbatas, jangan bersedih. Ruangan tersebut tetap bisa dimanfaatkan hingga maksimal. Di bawah ini, homify memberikan beberapa inspirasi untuk memodifikasi dapur di rumah kecil menjadi rapi dan maksimal penggunaannya. Dibutuhkan sedikit kreativitas dan kecerdikan untuk memulai hal ini. Untuk Anda yang suka bereksperimen, pasti tidak sabar melihat contoh-contoh dapur keren:

1. Dapur Modern nan Fotogenik

Dapur terbuka seperti ini oke untuk apartemen. Tidak terbatas dengan tembok, terdapat juga meja bar untuk makan. Multifungsi, dan semua furnitur serta elektroniknya ditata rapi hingga tidak ada ruangan tersisa sia-sia. Material utama untuk dapur ini adalah kayu untuk lantai, marmer dan stainless steel serta warna putih dominan yang bersih.

2. Desain yang Kompakt

Ruangan ini hanya sekitar 3x4 meter, cukup sempit untuk ukuran dapur. Namun apakah berarti tidak muat untuk mendapatkan ruangan makan dan memasak yang cantik? Bisa saja, jangan lupa untuk bermain warna. Merah, hitam dan putih kompak memberikan kesan luas dan tegas pada garis-garisnya. Lemari gantung juga menghemat tempat, dan meja kecil untuk sarapan ini juga sederhana namun fungsional. Usai memasak, Anda bisa langsung bersantap di sana. Ternyata muat bukan?

3. Penggabungan yang Selaras

Cocina Los Tuxtlas., arQing arQing Moderne Küchen

Salah satu cara yang cerdas untuk memaksimalkan ruangan dapur yang sempit adalah lemari gantung dan juga pemilihan warna. Abu-abu seperti marmer ini terlihat bersih, dan dapur jadi ringkas. Meja makan kecil juga bisa dimasukkan di sana, bentuknya tidak perlu terlalu heboh. 

4. Sebuah Bar Multifungsi

Dapur memang menjadi salah satu zona nyaman di rumah. Ada banyak makanan, bahkan jika suasana hati sedang tidak enak, duduk-duduk di bar dapur sembari menikmati aroma khas aneka bahan makanan yang disimpan di sana memang menyenangkan. Jika rumah Anda tidak memiliki ruang makan, maka bar multifungsi di dapur ini bisa dipasang. Untuk makan bisa, atau sekadar bersantai. Bahkan ngobrol bersama kolega atau keluarga juga cocok.

5. Jangan Lupa dengan Pencahayaan

Faktor penting untuk dapur yang terasa luas adalah faktor pencahayaan. Jika dapur berada di bagian belakang, jangan lupa untuk memasang jendela di dapur. Gaya dapur klasik ini juga cocok untuk ruangan yang tidak begitu luas. Nuansa kayu dan marmer berpadu selaras di sana.

6. Rak Berbentuk L

Dapur berada di area bawah tangga? Maka desain berbentuk L adalah pilihan yang tepat. Lemari gantung bisa dimodifikasi mengikuti lekuk bawah tangga. Desain ini memang terkesan sederhana dan sedikit ketinggalan zaman tapi cocok untuk rumah dengan desain apapun. Kombinasi warnanya juga nyaman dilihat, dan tidak lekang waktu.

7. Rincian yang Membuat Anda Tersenyum

Selain untuk memaksimalkan area dapur hingga tidak ada ruangan tersisa tak berguna, berkreasi di dinding juga keren. Dicat dengan cat yang dapat juga berfungsi sebagai papan tulis kapur. Seru kan? Gambarnya Anda bisa bebas memilih, agar dapur lebih berwarna. Meja makan juga digabung di bar dapur saja, hemat tempat.

Semoga inspirasi ini membuat Anda lebih semangat untuk merenovasi dapur. Simak juga inspirasi renovasi rumah lainnya di sini.

Benötigen Sie Hilfe mit einem Projekt?
Beschreiben Sie Ihr Projekt und wir finden den richtigen Experten für Sie!

Highlights aus unserem Magazin